Program Studi

Sistem Informasi

Program studi Sistem Informasi ITK ditujukan sebagai pusat keunggulan penyelenggaraan pendidikan sistem informasi yang dapat membantu meningkatkan kinerja perusahaan atau organisasi melalui pemanfaatan teknologi informasi. Sistem Informasi adalah bidang ilmu yang mempelajari tentang analisa kebutuhan dan proses bisnis serta desain sistem. Pembelajaran pada sistem informasi fokus pada Organizational Issues & Information Systems serta Application Deployment Configuration.

Info lanjut

Bidang minat

Bermacam fokusan ilmu yang ditujukan kepada para mahasiswa program studi Sistem Informasi

Digital Enterpreneur

Pada bidang ilmu Digital Entrepreneur, kompetensi mahasiswa yang akan dibentuk berada dalam wilayah inovasi, perubahan organisasi, dan kewirausahaan. 

Auditor IT

Bidang Ilmu IT Auditor mempelajari keilmuan terkait Tata Kelola TI dan manajemen TI.

Project Management

Bidang ilmu IT Project Manager, mahasiswa mempelajari tiga kompetensi utama dalam keilmuan ini yang mengacu pada Talent Triangleyang dikeluarkan oleh Project Management Institute. Tiga kompetensi tersebut yaitu Technical Project Ma..

Business Analytic

Terdapat 3 tingkatan kompetensi yang akan dibangun oleh mahasiswa dalam bidang ilmu ini, yaitu kompetensi efektivitas pribadi, kompetensi akademik, dan kompetensi berdasarkan lingkungan kerja.

Bidang Minat

Bermacam fokusan ilmu yang ditujukan kepada para mahasiswa program studi Sistem Informasi

Apa kata mereka ?

ITK merupakan wadah belajar yang sangat bermanfaat untuk meningkatkan diri, baik dari segi hardskill dan softskill. Minim akan fasilitas, tidak membuat Mahasiswa ITK berhenti akan membuat sebuah karya, dan dibuktikan dengan aktifnya mahasiswa ITK pada setiap ajang PKM, Keikutsertaan dalam kegiatan Organisasi untuk menambah relasi mahasiswa, dan berbagai macam lomba serta seminar sampai ke tingkat internasional. Dari lingkungan yang positif tersebut, membuat saya sangat bersemangat untuk membuat berbagai macam prestasi yang membawa nama baik kampus ITK.

Public Relation, Horison Hotel Samarinda

Kangen dengan suasana kelas bersama angkatan 2013, temen temen SI yang juga terus bertumbuh dan berkembang baik internal dan eksternal, semoga bisa membawa nama harum ITK.

Lanjut Studi Jenjang Magister Jurusan Sistem Informasi di ITS

Banyak sekali ilmu yang didapat selama berkuliah di Sistem Informasi ITK, baik berupa hardskill maupun softskill. Materi yang diajarkan sesuai dengan kebutuhan dunia kerja saat ini. Dosen-dosen juga sangat memotivasi dan menginspirasi mahasiswanya saat mengajar agar lebih semangat berkuliah. Harapannya Sistem Informasi ITK dapat mencetak generasi berkualitas yang mampu bersaing di dunia kerja nantinya, dan fasilitas perkuliahan dapat dimaksimalkan lagi, khususnya untuk laboratorium dan perpustakaan.

Pertamina Hulu Mahakam (IT Support - Dashboard & Reporting)

Data Progran Studi Sistem Informasi

Jumlah data dalam angka statistik terkait program studi Sistem Informasi.

Data Umum

Bidang Minat

4

Dosen

15

Mahasiswa

334

Lulusan

106

Data Keketatan

SNMPTN

14%

SBMPTN

24%

Mandiri

0%

UTBK

586.52