FAQ

Tanya jawab mengenai hal - hal yang masih belum jelas terkait program studi Sistem Informasi.


Sistem Informasi mempelajari bagaimana memadukan teknologi informasi dengan proses bisnis organisasi. Mahasiswa tidak hanya belajar pemrograman, tetapi juga analisis kebutuhan, manajemen data, desain sistem, dan pemanfaatan teknologi untuk mendukung pengambilan keputusan.

Sistem Informasi lebih menekankan pada penggunaan teknologi untuk mendukung bisnis dan organisasi, sedangkan Informatika fokus pada pengembangan teknologi dan algoritma. Mahasiswa SI belajar tentang teknologi dan aspek manajerialnya.

Lulusan mendapatkan gelar Sarjana Komputer (S.Kom.).

Lulusan dapat bekerja sebagai System Analyst, Business Analyst, Project Manager, Database Administrator, UI/UX Designer, IT Consultant, Data Analyst, atau Entrepreneur di bidang teknologi.

Iya, tetapi tidak se-intens mahasiswa Informatika. Mahasiswa SI belajar pemrograman sebagai alat bantu untuk memahami sistem dan mengembangkan solusi berbasis teknologi.

Silakan lihat di halaman Kurikulum pada website prodi. Atau, jika Anda sudah menjadi mahasiswa, silahkan bisa hubungi Dosen Wali untuk menanyakan terkait kurikulum secara lebih jelas.

Mahasiswa dapat melihat panduan yang telah disediakan oleh ITK dan Program Studi. Informasi lengkap biasanya diumumkan setiap awal semester berupa kegiatan Open Talk yang bisa diikuti seluruh mahasiswa.

Ya. Program magang sudah merupakan bagian pembelajaran yang diakomonasi oleh kurikulum dan dapat dilakukan di instansi pemerintah, perusahaan swasta, maupun startup teknologi. Pengumuman tentang magang dan persyaratannya secara umum akan disampaikan di Website, akun Instagram (prodi, himpunan mahasiswa, fakultas, atau akun ITK). Jadi, jika Anda berminat untuk magang selama menjadi mahasiswa, jangan pernah lewatkan pengumuman ini ya. Selain itu, mahasiswa juga bisa mengikuti program Magang Berdampak oleh Kemdiktisaintek dengan mengikuti tata cara/prosedur yang bisa dilihat pada website resminya.

Himpunan Mahasiswa Sistem Informasi (HMSI) terbuka untuk seluruh mahasiswa aktif. Pendaftaran biasanya dibuka setiap awal tahun ajaran baru melalui pengumuman di media sosial prodi atau HMSI.